Wedding

Wedding Souvenir

5:12 PM

Gak terasa persiapan pernikahan kami sudah ter-cek list semua, tinggal melunaskan hahaha. Dengan kata lain Puji Tuhan sekali persiapan kami dimudahkan, dalam arti kata kami tidak perlu menggalau terlalu lama untuk mengambil keputusan. Sama halnya seperti souvenir pernikahan kami nanti.

Berhubung kami berdua ini orang kantoran jadi bener-bener punya waktu untuk ketemu ya cuma di weekend :) karena hari biasa sangat tidak memungkinkan kayak lagunya Kahitna yang "Oh jauh sekali rumahmu......." hahahha

Oke kembali ke pembahasan, kali ini aku mau info souvenir yang masuk dalam 3 pilihan kami yang sekiranya bisa dipakai berulang-ulang alias berguna ga langsung berdebu jd pajangan :p, sebagai berikut:
  1. Kipas
  2. Pouch
  3. Totebag
Dan vendor yang jadi sasaran kami juga ada 3 pilihan, sebagai berikut:
Jatinegara, dari sekian rekomendasi, tempat inilah yang selalu muncul karena harga yang bervariasi banget, jenisnya juga bisa bikin galau, lapar mata karena banyak yang lucu-lucu hahahah tapiiiii sayangnya kami ga survei ke Jatinegara, knp? karena pada dasarnya kami ga mau repot dan ga mau capek harus bolak balik tp ujung-ujungnya sama aja dari segi harga dan kualitas. Untuk kalian yang punya banyak waktu dan penasaran bgt pengen lihat ke Jatinegara monggo yaa hihi. Kalau kami lebih suka membeli via online yang memang sudah ada rekomendasi dengan hasil yang worth it :) 

Tricy Souvenir, pertama kali tahu Tricy Souvenir (TS) karna searching produk via      hastag nya instagram. Lihat ig TS mayorit as wedding souvenir yang sering dipesan adalah POUCH. Vendor ini lokasinya di Bandung but it's ok lah masih di pulau Jawa juga. Tanpa ragu langsung cek ombak dong ya tanya-tanya harga, proses pembuatan, standar packing, pengiriman via apa, design, dll. Menurut aku pribadi dengan design pouch sederhana dan harga juga sangat masuk di budget. Jadi pilihan vendor untuk wedding souvenir kami jatuh ke Tricy Souvenir :). Kurang lebih seperti ini jenis pouch dari TS. Kami ambil yang size agak lebih besar yaitu 18 x 12 dengan harga Rp 5.500/pc sudah termasuk packing plastik dan thanks card. Proses pembuatannya kurang lebih 2 bulan jadi harus make sure kamu sudah pesan at least 3 bulan sebelumnya ya. Untuk design juga free atau kamu bisa pilih aja design yang sudah ada di ig TS. Berikut list harga dan rules dari Tricy Souvenir ya:

Price List TRICY.SOUVENIR
Rules:
• Min order 300 pcs
• Order >100 sampai <300 pcs CHARGE +300/pcs
• DP min 50%
• Produksi 2 bulan, produksi kilat kurang dari 2 bulan dikenakan charge / biaya tambahan
• Ongkir di tanggung pemesan
• Pelunasan dan ongkir setelah pesanan siap kirim
• Pengiriman dari Bandung Kabupaten
• Cancel order = DP hangus

Pouch flat = datar, tidak ada alas 3 cm (contoh: 18x12)
Pouch trapesium = ada alas bawah 3 cm (contoh: 18x3x12)

Harga dibawah sudah termasuk harga sablon satu sisi dan satu warna untuk jenis pouch / totebag sablon

👉Pouch Kanvas Motif
Bahan : kanvas motif + furing + resleting
15x10
≥300pcs @4.000
≥500pcs @3.800

15x3x10
≥300pcs @4.500
≥500pcs @4.200

18x12
≥300pcs @4.800
≥500pcs @4.600

18x3x12
≥300pcs @5.300
≥500pcs @5.000

20x12
≥300pcs @5.300
≥500pcs @5.000

20x3x12
≥300pcs @5.800
≥500pcs @5.500

👉Pouch Kanvas Sablon
Bahan : kanvas polos + furing + sablon + resleting
15x10
≥300pcs @4.700
≥500pcs @4.500

15x3x10
≥300pcs @5.200
≥500pcs @4.900

18x12
≥300pcs @5.500
≥500pcs @5.300

18x3x12
≥300pcs @6.000
≥500pcs @5.700

20x12
≥300pcs @6.000
≥500pcs @5.700

20x3x12
≥300pcs @6.500
≥500pcs @6.200

👉Serut Kanvas Motif
Bahan : kanvas motif + tali serut

15x15 atau 12x18
≥300pcs @5.000
≥500pcs @4.700

👉Pouch Blacu
Bahan : blacu + furing + sablon + resleting 

15x10
≥300pcs @3.800
≥500pcs @3.500

15x10x3
≥300pcs @4.300
≥500pcs @4.000

18x12
≥300pcs @4.300
≥500pcs @4.000

18x12x3
≥300pcs @4.800
≥500pcs @4.500

20x12
≥300pcs @4.800
≥500pcs @4.500

20x12x3
≥300pcs @5.300 
≥500pcs @5.000 

👉Serut Blacu
Bahan : blacu + sablon + tali serut

15x15 atau 12x18
≥300pcs @4.300
≥500pcs @4.000

20x20
≥300pcs @5.000
≥500pcs @4.700

👉Totebag Blacu
Bahan: blacu + sablon
25x32
≥300pcs @6.800
≥500pcs @6.500

28x35
≥300pcs @7.300
≥500pcs @7.000

30x40
≥300pcs @7.800
≥500pcs @7.500

Adds:
• Label pita jahit di samping +500/pcs
• Label pita jahit di muka +700/pcs
• Label kulit +1200/pcs
• Tali pouch +500/pcs
• Tali pouch kait +1000/pcs

Packaging:
• FREE / INCLUDE 
1. Wrap kertas
2. Plastik & thanks card coklat dikait luar plastik
3. Plastik & thanks card coklat didalam plastik
(Pilih salah satu dari 3 pilihan diatas)

• Wrap kertas & plastik +200/pcs
• Plastik & doily +500/pcs
• Wrap kertas & tile +1000/pcs
• Wrap kertas & goni / tali goni & thanks card coklat +500/pcs
• Paperbag +1300/pcs
• Box mika +2500 s.d 4000 (tergantung size)

Lucklig & Co, second opinion untuk vendor online yaitu Lucklig & Co (LCo). Kalian perempuan dijamin ileran lihat ig nya ahahhaha aku aja langsung mupeng banget liat produk-produknya. Asiknya, disini mereka tawarkan one stop service untuk hal-hal perintilan mulai dari buku tamu, bridesmaid card+bag, bolpen untuk di buku tamu, mahar, ringbox, terarium dan mereka juga menyediakan bundling package jadi souvenir + wedding invitation dari sister company mereka melengkung paper. Kalian bisa lihat dibawah ini adalah sedikit dari banyaknya produk yang mereka tawarkan. Yang bikin seneng adalah gambar dari souvenir nya berwarna jadi tidak hanya satu warna. Saking senengnya aku udah keburu excited pengen pesen hahah tapi berhubung harus stick to budget akhirnya dengan berat hati belum berjodoh dengan vendor ini. Aku ga bilang mereka mahal tapi it's worth the price, ada harga ada barang hahaha...kejam memang klo udah berhubungan dengan budget dan kenyataan. Aku ga publish price list mereka karena kadang harga mereka suka ada promo di setiap bulannya, jadi better cek langsung ke mereka. Price range Rp 3.400 - Rp 50.000






 Happy hunting bride & groom to be..hopefully my post will open your mind :)

I'll see you in my next post.

Skincare

Review The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA

11:51 AM

Sebelumnya aku pernah share mengenai skincare aku dengan Erha yang sampai saat ini pun masih berjalan pemakaiannya. Cuma belakangan ini di Instagram aku lihat banyak yang jual produk skincare The Ordinary nah untuk yang pengen tahu apa sih The Ordinary itu, berikut sedikit penjelasannya yang aku copas dari website mereka..

The Ordinary is an evolving collection of treatments offering familiar, effective clinical technologies positioned to raise pricing and communication integrity in skincare. The brand was created to celebrate integrity in its most humble and true form. Its offering is pioneering, not in the familiar technologies it uses, but in its honesty and integrity. The Ordinary is born to disallow commodity to be disguised as ingenuity. The Ordinary is "Clinical formulations with integrity". 

The Ordinary is a brand from DECIEM. We are an umbrella of brands focused on advanced functional beauty. Our team is specialized in materials chemistry and biochemistry, and we have brought pioneering innovation in skincare through our core brands, Hylamide and NIOD. In the category of functional beauty, integrity is rare. Commonplace technologies are referred to as groundbreaking and insensible pricing strategies confuse the audience, disguising commodity technologies as advanced. The Ordinary exists to communicate with integrity and bring to market effective, more familiar technologies at honourable prices. The Ordinary takes pride in honesty, fights innovation stagnancy in the industry and indirectly celebrates the depth of innovation our brands, Hylamide and NIOD, continue to bring to the category. 

If there are products you would like to see added to The Ordinary range, please reach out to us here

Additional Information about DECIEM: 

All DECIEM products, across all brands including The Ordinary, are free of parabens, sulphates, mineral oil, methylchloroisothiazolinone, methylisothiazolinone, animal oils, benzalkonium chloride, coal tar dyes, formaldehyde, mercury, oxybenzone. If you have questions about any ingredient that we use, please reach out to us and our lab will provide a response. 

DECIEM does not test on animals and does not pay others to do so. For this reason, none of our brands are sold in mainland China since such sales require animal testing for registration purposes.

Jadi sebelum order biasanya aku selalu baca dulu mengenai produk yang mau aku beli, kayak kandungannya, produk dari mana dan yang terpenting baca review dari para pengguna heheh.

Setelah penasaran akhirnya memberanikan diri untuk coba The Ordinary yang Alpha Arbutin 2% + HA yang mengklaim dapat menghilangkan dark spot, scar tipis, kulit terlihat lebih fresh dan meratakan warna kulit. Bisa dibilang Alpha Arbutin 2% + HA ini termasuk jenis serum yang water based jadi jika digunakan tidak terasa lengket dan mudah menyerap di kulit wajah kamu.

Kenapa akhirnya memutuskan untuk mencoba Alpha Arbutin 2% + HA ini karena aku punya bekas jerawat di dekat hidung itu yang warnanya cenderung gelap banget. Padahal waktu make up pun sudah aku tutupin pakai concealer dan foundation masih juga kelihatan (read: memang bukan make up dempul sih :D)

Pemakaiannya bisa di pagi dan malam, tapi kalau aku cukup di malam hari saja karena menurut aku it works better than in the morning usage. Kalau kamu mau pakai di pagi jangan lupa harus pakai sunblock ya, tidak boleh tidak. Inget sunblock itu penting buat kulit kamu hehe..Oia selama pakai Alpha Arbutin 2% +HA ini, aku tidak pakai produk malam dari erha dulu untuk sementara untuk tahu apakah berpengaruh untuk kulit wajahku atau tidak.

Ok setelah kurang lebih semingguan aku pakai Alpha Arbutin 2% + HA aku AMAZING lho sama hasilnya mau nangis sih karena klaimnya yang dapat menghilangkan dark spot itu IYA BANGET di aku. Kamu bisa lihat itu yang di tgl 18 Oct muka aku bare tanpa concealer/foundation cuma bener2 baru pakai lipstick aja (ps: maaf itu cahaya nya lebay banget jd kelihatan putih) laluu yang di tgl 22 Oct itu kamu bisa lihat deh dark spot aku yang dekat hidung sebelah kanan sudah memudar dan yg di pipi kiri juga hilang T_T so happy..dan ini aku cuma pakai sunblock + bedak tabur aja no concealer/foundation. Foto sebelah kanan itu warna real skin aku yah heheh.. 


Kesimpulannya this product works so much better than erha dalam hal menghilangkan dark spot dan meratakan warna kulit. Jujur aku merasa kulit ku lebih fresh dan tidak bikin kering sama sekali.

Untuk sejenis skincare seperti ini aku bisa bilang tidak terlalu pricey dibanding kiehls atau skII. It really worth it dan memang itu target dari produk The Ordinary affordable skincare. 

Repurchase?? YES i will. Percaya atau tidak aku beli sample size dan masih sisa aku pakai sampai sekarang hahah tapi aku akan beli full size nya.

Beli dimana?? aku beli di shopee tinggal km search aja sample size The Ordinary, aku lupa nama online shop nya :D tapi aku ada suggest kamu bisa beli di makeupbaru aja, dia termasuk komplit untuk full size dan penjelasan produknya jelas banget.

I see you on my next post.

Skincare

Skincare with Erha Dermatology

3:26 PM

Sedikit cerita mengenai skincare, awalnya aku termasuk orang yang tidak terlalu aware dengan perawatan kulit terutama di bagian wajah. Kenapa? karena kulit wajahku termasuk yang menurut aku masih cenderung normal, jerawat juga normal, tingkat kemulusan juga ya ga mulus2 amat sih ahahha. Intinya ga parah banget lah hahah.

Mulai dari pertengahan awal tahun 2016 aku mulai terganggu dengan adanya spot putih di pipi kanan ku. Kalau diperhatikan banget baru terlihat kalau lihatnya sambil melengos ya ga gitu kelihatan sih hahah. Memberanikan diri datanglah aku ke Erha Dermatology yang di Bintaro. Jujur aku paling anti sebenernya ke dokter dermatology, kenapa karena ud keburu parno duluan kulit muka jadi kinclong putih sendiri tapi leher kebawah gosyong hahahha well my skin tone cenderung sawo matang gemes hahah.

Setelah konsultasi dan berjalan pemakaian cream dari Erha, percayalah kulitku ini mulusss dan lebih cerah tidak putih serem. Dulu waktu aku pegang kulit muka ku sendiri agak kasar (read: karena kering) tp sekarang kulitku jadi lebih moist dan jarang ada jerawat muncul.

Yaahh kurang lebih seperti ini penampakan muka ku selama perawatan di Erha hahah seneng bgt liatnya. Ini cuma pakai eyebrows aja selebihnya cm sunblock. Selama perawatan aku ga merasakan yang namanya perih/ganti kulit krn efek dr creamnya, jadi bener" dokternya kasih aku cream nya untuk mencerahkan wrn kulitku. Kata dokter kulit muka ku ini kering dan belang T_T jadi fokus dokternya bikin wrn kulitku jadi tidak belang lagi dan kenyal/glowy gitu.



Cuma perlu diingat yah yang namanya perawatan itu harus continue dan telaten, karena aku pernah bandel pengen dandan pakai foundie, bedak, blush on dkk nya itu pada saat lagi perawatan dan tebak di bagian pipiku sempet bruntusan T_T memang kata dokter ga boleh pakai foundation/bedak padat dulu tp kalaupun mau pakai bedak bisa pakai bedak tabur dulu.

Cream yang diberikan oleh Erha sebagai berikut:

  • Pagi - Erha 21 Perfect Shield for Oily Skin
  • Malam - Meson Cream utk di spot putih pipiku, CC 10 & CC 25 dipakai bergantian
Tapi tetep ya yang namanya perempuan pasti ada masa" kulit akan beruntusan/jerawatan, kalau aku pasti akan muncul jerawat menjelang masa haid. Tapi itu pun ga lama jerawat nya karena sedang masa perawatan, beda dengan dulu betah jerawatnya sampai selesai haid ahahah.

Aku cuma mengingatkan jangan pernah lupa pakai sunblock ya, karena ternyata peran sunblock ini penting banget ga boleh di skip biarpun pakai/tidak pakai makeup :) apalagi yang setelah selesai jerawatan dan ada flek nya naaahhh ini nih kalau ga pakai sunblock saat aktifitas pagi/siang bisa jadi semakin jelas nanti flek nya dan ssh hilang nanti flek nya.

See you on my next post.



Wedding

Wedding Venue Graha Mandiri Part II

1:56 AM

Tanggal 30 September 2017 dan 7 Oktober 2017 yang lalu aku, orang tua ku beserta calon suami ku dan keluarga calon suami ku berkesempatan untuk visit kembali gedung pernikahan kami yaitu Graha Mandiri. Pada kesempatan kali ini kami datang untuk melihat dekorasi dari Callista, Test food dari catering Ibu Djoko dan suasana gedung dengan 300 - 400 undangan. Berikut rekapnya:

1. 30 September 2017 - Warna pink & Broken White

Warna yang selalu dipilih oleh mayoritas pengantin perempuan (mungkin ya :D) yaitu pink. Dekor pelaminan menurut aku agak terlihat gelap jadi kurang cahaya dan stage pelaminannya pendek jadi pengantin tidak terlihat menonjol dan cenderung punya level penglihatan yang hampir sejajar kalau melihat dari bawah stage sebagai tamu.

Kemudian hiasan di sisi kiri dan kanan red carpet itu cenderung terlalu besar dan aku perhatikan beberapa tamu ada yang nyangkut bajunya (kamu bisa lihat di gambar yang pertama)

Tapi untuk dekor buffet dari catering Ibu Djoko itu menurut aku on point banget karena pemilihan warna bunganya manis sekali yaitu rose putih, peach dan pink. Hanya saja penempatan makanannya memang agak bikin bingung harus pintar mensiasatinya karena Graha Mandiri ini tidak besar. 

Jumlah undangan pada hari ini adalah 300 undangan/600 orang. Terbilang pas dan tidak terlalu sumpek. AC juga dingin banget haha.






Nah di Graha Mandiri ini untuk penempatan buffet dan pondokkan terbagi menjadi 2 yaitu di dalam ballroom dan di luar pada saat memasuki area lobby Graha Mandiri. Bisa dilihat dibawah ini kalau Callista memberikan dekor seperti kain untuk menutupi sekelilingnya. Sayangnya dekor di luar itu kurang banget, bunga buffet hanya satu saja :( padahal pas tamu datang si buffet ini duluan yang dilihat. Mungkin karena terbagi 2 jadi yang di dalam ballroom cenderung lebih penuh dibanding yang di luar sepi banget. Jadi galau sendiri gimana ini nanti penempatan makanannya ya :p


Berikut penempatan untuk photo booth. peletakkannya benar2 ada di lobby pas tamu memasuki Graha Mandiri.



2. 7 Oktober 2017 - Warna Orange, Gold, White

Satu kata untuk dekor kali ini yaitu Meriah. Pengantin mengambil warna yang bold which is good actually.

Dekor pelaminan buat aku terlalu ramai tapiii aku suka pelaminan yang kali ini karena lebih tinggi dibanding kemarin jadi level pandangan tamu tidak sejajar dengan pengantin. Kan pengantin mau dilihat oleh tamunya heheheh.

Undangan kali ini 400 undangan/800 orang, terlihat lebih penuh dibanding yang kemarin jadi aku sendiri punya bayangan akan seperti apa jika undangannya banyak :D

Dekor kiri dan kanan red carpetnya hampir sama dengan yang sebelumnya yaitu seperti ranting pohon dengan daun maple warna orange dan lagi2 aku lihat beberapa tamu yang bajunya nyangkut, so I won't using this one..I will ask vendor to provide me the simple one :D




Mereka pakai projector screen yang menampilkan foto2 mereka dan so sweet banget hihi mungkin aku juga akan pakai ini di weddingku nanti heheh.



Wedding gate nya mereka pakai yang seperti di bawah ini dan diletakkan di dalam ballroom, aku mungkin akan skip yang model seperti ini dan pakai yang lebih simple dan peletakkannya di luar ballroom saja :D tapi ini bunga yang di tengah itu gemes banget huhu...


Dekor tangga ga perlu ribet aku juga setuju sih hahhah, lalu ada mini dekor untuk foto2 pre wedding mereka dan boleh juga untuk yang ini.

Kalau yang sebelumnya dekor lorong menggunakan kain2 di sekelilingnya tapi di wedding yang ini tidak menggunakan kain melainkan hanya standing flower saja.

Dekor pas masuk juga sama dengan yang sebelumnya dan kali ini tidak ada photo booth tapi mereka menyediakan 2 bangku dan 2 standing flower untuk tamu yang ingin berfoto sendiri :) lumayan juga sih ide ini dan bisa berhemat hahahhaha OMG..






Oia, kedua wedding diatas catering menggunakan Ibu Djoko dan makanan tidak kekurangan, masih ada tersisa which is good, pelayannya banyak, membersihkan piring & gelas kotor juga cepet jadi tidak ada tuh yang kotor tercecer kemana2, pondokkannya paling cepet ludes karena enak, buffet juga enak dan bersih.

Overall dari 2 wedding yang sudah kami kunjungi dan survey pengantin terlihat sangat bahagia dan aku mendoakan mereka bahagia sampai mau memisahkan :). See you on my next post.


Wedding

Wedding Venue Graha Mandiri Part I

6:41 PM

Akhirnya giliran aku juga untuk bisa review hasil visit untuk wedding venue. YES AKHIRNYA….hahha ciyee mau nikah niihh hihi :D
Oke tanpa basa basi lagi di hari minggu kala itu aku dan calonku pergi ke GRAHA MANDIRI (ex BBD-Bank Bumi Daya) yang letaknya di Jl. Imam Bonjol, Jakarta Pusat, dekat dengan menteng dan HI.
Oia aku dapat GRAHA MANDIRI ini dari website weddingku dan langsung aku kontak untuk bikin janji ketemu. GRAHA MANDIRI sendiri dihandle oleh CALLISTA WO dan PIC nya adalah Ibu Dewi - 081315390995.
Sesampainya disana, kami janjian dengan CALLISTA WO yaitu Ibu Dewi jam 2 siang tapi karena rumah kami sama-sama nun jauh disana ngaret lah jadi jam 2.30 sore :p. Sampai di GRAHA MANDIRI kami langsung diajak keliling lihat ballroom. 
Waktu kami lihat, tanpa pakai galau kami langsung suka..which is good right? Inget cari Wedding Venue ga kalah penting sama kayak cari jodoh yaitu cocok-cocokkan alias harus sreg di hati dan kantong kedua belah pihak hahahha…Karena kami pakai international wedding jadi gedung berkarpet menurut aku pas banget :p.
Setelah kami diajak keliling untuk lihat ballroom, penempatan pelaminan, ruang rias, kamar mandi, ruang VIP, dapur untuk keluar masuk catering dan lobby maka tibalah saatnya untuk yang terpenting yaitu BERAPA HARGANYA? hahahha..lalu kami berdua diajak ke ruangan kerjanya yang imut di pojokkan untuk membicarakan perihal harga.
Dikeluarkanlah si brosur, daftar harga paket, daftar rekanan catering-bridal-entertain-dll. Oke sudah siap untuk lihat harganya??? Berikut harga paket dari GRAHA MANDIRI dengan CALLISTA WO Rp 80.900.000,- sudah termasuk gedung, catering 500 pax, dekorasi standar, entertainment dan MC. Eiittss ada bonus dari CALLISTA WO yaitu 1 ekor kambing guling, 1 galon es puter dan 1 malam menginap di salah satu hotel yang kerjasama dengan CALLISTA WO salah satunya Santika Hotel…TAPI bonus 1 malam menginap di hotel berbintang ini bisa dituker dengan 1 kambing guling *makinberbinarbinar* hahah..tambahan informasi CALLISTA WO ini juga sekaligus dekorasi lho, jadi awesome banget :)
Berikut detail panawaran dari CALLISTA WO









Mohon diperhatikan untuk harga paket Juli 2017 - Agustus 2018 Rp 80.900.000 & September 2018 - Juni 2019 Rp 89.900.000 (kenaikan Rp 9.000.000 :D jadi lebih cepat lebih baik biar ga kena kenaikan hahahhah)

Catering yang ditawarkan oleh CALLISTA WO adalah Catering Ibu Djoko yang menurut Ibu Dewi Catering Ibu Djoko sudah banyak yang menggunakan dan enak makanannya. Jika kita menggunakan Catering Ibu Djoko tidak dikenakan charge tambahan lho :D jadi lumayan bisa saving sedikit. Selain Catering Ibu Djoko ada juga Catering Hosanna yang tidak dikenakan charge tambahan. Sedangkan catering lain seperti puspita, joy dll nya dikenakan charge tambahan (ada di list dibawah ini ya). 









Untuk term pembayaran adalah sebagai berikut:
Booking fee Rp 10.000.000 - bisa dinego untuk booking fee nya
Pembayaran I 30% (harus dibayarkan 1 minggu setelah booking fee) - tapi bisa dinego utk jangka waktunya kok.
Pembayaran II 50% - sebelum Technical Meeting
Pelunasan - 3 minggu sebelum hari H

Hampir lupa..GRAHA MANDIRI mampu menampung sampai dengan 600 pax alias 300 undangan. Kalau kamu mau mengundang 800 pax harus pakai lobby dan lorong di luar ballroom (lihat foto dibawah ya) - tidak kena charge tambahan..YES!! hahahah
Cuss dicek foto-foto hasil visit kami di GRAHA MANDIRI :) *SMILING EAR TO EAR*








image

*Penampakan dalam ballroom, ini bukan karpet sebenarnya ya..ballroomnya habis dipakai untuk bazaar jadi karpet asli di alasi dengan karpet merah. Ada 2 lampu nya yang menambah kesan cucok meoong hahah








image

*Ruang rias ada 2, 1 pakai ac central, 1 pakai ac biasa. Bersih dan lumayan besar daann ada kamar mandi di dalam ruang rias itu. 








image

*Ruang rias ada 3 kaca - 2 yang di foto ini dan 1 lagi yang difoto atasnya.








image

*kamar mandi di dalam ruang rias…BERSIH. Ini penting banget :)








image

*Posisi dimana letak pelaminan








image

*Entrance tamu undangan, jadi ballroomnya itu ada diatas sedikit (semacam podium kalau di gedung2) tapi ga banyak banget kok tangganya.








image

*Lorong sebelum tangga entrance..lorong ini bisa diberdayakan untuk meletakkan buffet atau podokkan :)








image

*Di kiri dan kanan tangga entrance ada kamar mandi dan bersih. Lagi2 PENTING! :)








image

*Lorong dilihat dari arah masuk Lobby.
Overall kami sudah jatuh cinta dengan GRAHA MANDIRI ini, dan ga pakai galau2 an dan drama hahahha. Segera kami akan infokan ke kedua belah pihak keluarga :)
Tanggal 30 September kami akan visit lagi GRAHA MANDIRI karena pas banget ada wedding international dan sekalian test food catering Ibu Djoko. Jadi di next post aku akan infokan kalian mengenai catering Ibu Djoko dan dekorasi CALLISTA WO.

Popular Posts